Pilih Bahasa  
Book's Detail
Hubungan antara Pengendalian Diri dengan Perilaku Cyberbullying pada Remaja di Jakarta serta Tinjauannya Menurut Islam

Masa remaja merupakan masa dimana remaja mulai mencari identitasnya. Seiring majunya teknologi, remaja menganggap media sosial adalah tempat untuk mengekspresikan dirinya. Interaksi tanpa bertatap muka dapat membuat remaja leluasa mengungkapkan segalanya sehingga remaja rentan untuk melakukan perilaku perundungan dalam dunia siber yang dikenal dengan cyberbullying. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pengendalian diri dengan perilaku cyberbullying pada remaja. Pengendalian diri merupakan kemampuan dalam mempertimbangkan segala sesuatunya sebelum bertindak. Responden dalam penelitian ini berjumlah 618 murid SMA di Jakarta dan aktif menggunakan media sosial dalam kurun waktu enam bulan terakhir. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah accindetal sampling. Penelitian ini menggunakan dua alat ukur, yaitu Cyberbullying Questionnaire (CBQ) yang disusun oleh Guadix, George, dan Calvete (2014) dan Self-Control Scale berdasarkan Tangney, Baumeister, dan Boone (2004). Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara pengendalian diri dengan perilaku cyberbullying. Disamping itu, berdasarkan tinjauan Islam terdapat hubungan antara pengendalian diri dengan perilaku cyberbullying.

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Astari, Ayu - Personal Name
Pembimbing 1 Nursanti, Ade
Pembimbing 2 Karimulloh
Pembimbing 3
Edisi
No. Panggil S-367-PSI
ISBN/ISSN
Subyek TEENAGERS
CYBERBULLYING
SELF-CONTROL
Klasifikasi S-367-PSI
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit Universitas YARSI
Tahun Terbit 2020
Tempat Terbit Jakarta
Deskripsi Fisik
Abstrak / Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...