Pilih Bahasa  
Book's Detail
Perancangan Sistem Informasi Data Stunting Baduta pada Kabupaten Pandeglang Berbasis Web

Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita (bagi bayi dibawah lima tahun) yang diakibatkan kekurangan gizi kronis sehingga anak terlalu pendek untuk usianya. Kekurangan gizi terjadi sejak bayi dalam kandungan dan pada masa awal setelah bayi lahir akan tetapi, kondisi stunting baru nampak setelah bayi berusia 2 tahun. Stunting yang dialami anak dapat disebabkan tidak terpaparnya periode 1000 hari pertama kehidupan karena menjadi penentu tingkat pertumbuhan fisik, kecerdasan, dan produktivitas seseorang dimasadepan. Baduta adalah sebutan yang ditujukan untuk anak usia bawah dua tahun atau sekitar 0-24 bulan (bawah dua tahun). Masa ini menjadi begitu penting karena dimasa ini upaya menciptakan sumber daya manusia yang baik dan berkualitas. Data yang digunakan dalam penelitian ini diambil dari Kabupaten Pandeglang dengan sample 798 data anak baduta. Sample yang diambil terdiri dari 10 desa dalam sasaran penanganan kejadian stunting. Sistem ini berbasis website, dengan menggunakan Google Maps untuk visualisasi data, Framework Laravel untuk desain sistem, dan PHP untuk menyimpan database dari sistem tersebut. Metodologi penelitian ini menggunakan metode waterfall. Hasil pengujian pada sistem ini menggunakan metode User Experience Questionnaire (UEQ) dengan 6 skala pengujian memperoleh rata-rata attractiveness (1.80) kategori baik, perspicuity (1.70) kategori diatas rata-rata, efficiency (1.53) kategori baik, dependability (1.75) kategori sangat baik, stimulation (1.83) kategori sangat baik, novelty (1.25) kategori baik.

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Rahmatika, Febiyanti - Personal Name
Pembimbing 1 Rachmawati, Ummi Azizah
Pembimbing 2 Maulana, Aya Yahya
Pembimbing 3
Edisi
No. Panggil S-721-FTI
ISBN/ISSN
Subyek STUNTING
USER EXPERIENCE QUESTIONNAIRE
Klasifikasi S-721-FTI
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit Universitas YARSI
Tahun Terbit 2020
Tempat Terbit Jakarta
Deskripsi Fisik
Abstrak / Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...