Pilih Bahasa  
Book's Detail
Analisis Pemahaman Pustakawan di Perpustakaan Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Terhadap Green Library dan Tinjauannya dalam Islam

Keadaan lingkungan saat ini sudah semakin memburuk, untuk itu perlu adanya tindakan
dalam mencegah adanya kerusakan terhadap lingkungan lebih lanjut. Perpustakaan
merupakan lembaga yang menjadi tempat bagi masyarakat untuk mencari informasi,
sehingga keadaan lingkungan saat ini juga menjadi perhitungan bagi perpustakaan untuk
mencoba mengambil tindakan lebih lanjut dengan menggunakan konsep green library.
Menurut The Online Dictionary of Library and Information Science (ODLIS) adalah
perpustakaan hijau / berkelanjutan sebagai perpustakaan yang dirancang untuk
meminimalkan dampak negatif pada lingkungan alam dan memaksimalkannya. Penelitian
ini bertujuan: (1) menganalisis bagaimana pemahaman pustakawan terhadap konsep green
library di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, (2) Mengetahui tinjauan Islam
tentang pemahaman pustakawan terhadap konsep green library. Penelitian ini merupakan
penelitian kualitatif dengan menggunakan metode naturalistik. Pengumpulan data melalui:
observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukan; 1) Pustakawan yang bekerja di
Perpustakaan Kementerian Lingkungan beberapa sudah memahami tentang konsep green
library dan ada yang belum memahami tentang konsep green library, 2) Konsep Green
library perlu diterapkan di setiap perpustakaan, hal itu dikarenakan perpustakaan
merupakan lembaga yang menyediakan dan menjadi tempat bagi masyarakat dalam
mencari informasi, sehingga perpustakaan mampu menyadarkan dan memberikan
informasi kepada masyarakat luas tentang pentingnya menjaga lingkungan di sekitar saat
ini dan sudah saatnya peduli dan menjaga kelesatrian lingkungan, 3) Menurut ajaran
Islam sebagai pustawakan hendaklah bersikap professional, sesuai dengan keahliannya,
memiliki ketelitian dalam pengembangan lingkungan di perpustakaan, termasuk
memahami konsep green library. Pustakawan mampu berkomunikasi dengan dalam
menyampaikan informasi kepada pemustaka dengan cara Qaulan Balighan sebagaimana
firman Allah : “Tidak kami utus seorang rasul kecuali ia harus menjelaskan dengan bahasa
kaumnya” (QS. Ibrahim (14) : 4).

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Dewi, Lana Setia - Personal Name
Pembimbing 1 Pranajaya
Pembimbing 2 Zulmaizarna
Pembimbing 3 -
Edisi
No. Panggil S-205-IP
ISBN/ISSN
Subyek GREEN LIBRARY
LIBRARIAN
SUSTAINIBILITY
Klasifikasi S-205-IP
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit Universitas YARSI
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit Jakarta
Deskripsi Fisik xiii, 74 hlm., 28 cm
Abstrak / Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...