Laju alir saliva tanpa stimulasi dengan stres emosional pada mahasiswa Prodi Kedokteran Gigi Universitas YARSI berdasarkan jenis kelamin dan tahun angkatan | |
---|---|
Saliva mempunyai peranan yang sangat penting dalam mempertahankan keseimbangan ekologis di dalam rongga mulut. Agar dapat menjalankan fungsinya dengan baik, saliva perlu dihasilkan dalam rongga mulut dalam jumlah yang cukup. Salah satu faktor yang mempengaruhi sekresi saliva di dalam mulut adalah stres emosional. Kegiatan akademik diketahui dapat memicu terjadinya stres emosional. Kuliah kedokteran gigi dikenal sebagai lingkungan pembelajaran yang stres. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan laju alir saliva tanpa stimulasi dan stres emosional pada mahasiswa Prodi Kedokteran Gigi Universitas YARSI. Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriftif analitik dengan studi cross sectional secara purposive sampling. Sampel pada penelitian ini berjumlah 106 orang. Instrumen yang digunakan dalam pengukuran stres adalah kuesioner Perceived Stress Scale (PSS-10) dan saliva tanpa stimulasi diukur dengan cara meludah langsung ke tabung ukur. Data yang diperoleh dari penelitian diuji statistik dengan uji Chi-Square Hasil penelitian menunjukan bahwa gambaran stres emosional pada mahasiswa Kedokteran Gigi Universitas YARSI adalah 75.5% stres sedang, 14.2% stres berat, 9.4%, stres ringan dan laju alir salivanya normal. Hasil dari penelitian ini adalah tidak ada hubungan yang signifikan laju alir saliva tanpa stimulasi dan stres emosional (p >0,05). |
|
Pernyataan Tanggungjawab | |
Pengarang | Mentari, Sherly - Personal Name |
Pembimbing 1 | Surachmin, Audiawati |
Pembimbing 2 | Aprianto, Dharma Satya |
Pembimbing 3 | |
Edisi | |
No. Panggil | S-23-KG |
ISBN/ISSN | |
Subyek | SALIVA STRESS EMOTIONAL PERCEIVED STRESS SCALE |
Klasifikasi | S-23-KG |
Judul Seri | |
GMD | Text |
Bahasa | Indonesia |
Penerbit | Universitas YARSI |
Tahun Terbit | 2016 |
Tempat Terbit | Jakarta |
Deskripsi Fisik | xiii, 74 hlm., 28 cm |
Abstrak / Info Detil Spesifik | |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
Ketersediaan | LOADING LIST... |