Pilih Bahasa  
Book's Detail
HUBUNGAN ANTARA KADAR ZINC SERUM DENGAN DEFISIT NEUROLOGIS PADA PASIEN STROKE ISKEMIK MENURUT KEDOKTERAN DAN ISLAM

Stroke adalah penyakit pada otak berupa gangguan fungsi syaraf lokal dan/atau global, munculnya
mendadak, progresif, dan cepat. Menurut informasi dari Kemenkes RI pada tahun 2012
menunjukkan stroke di Indonesia menempati urutan pertama penyebab kematian dan urutan kedua
untuk prevelensi penyakit-penyakit tidak menular. Stroke merupakan penyakit yang sangat
berbahaya, bahkan mematikan. Malnutrisi sering ditemui pada kasus stroke akut dan dihubungkan
dengan presentasi klinis yang buruk. Pada stroke iskemik kadar serum zinc rendah. Zinc
merupakan salah satu mikronutrien komponen metaloenzim yang dibutuhkan dalam fungsi sistem
syaraf pusat. Secara tidak langsung penurunan zinc dalam serum dapat memperburuk defisit
neurologis pada pasien stroke.
Tujuan umum penulisan skripsi ini untuk mengetahui hubungan antara kadar serum zinc dengan
defisit neurologis pada stroke iskemik.
Menurut pandangan kedokteran, rendahnya kadar serum zinc dalam tubuh dapat berpengaruh
terhadap peruburukan defisit neurologis pada pasien stroke. Oleh karena itu pemberian zinc sangat
berperan dalam proses penyembuhan setelah terjadi stroke.
Menurut pandangan islam, pemberian zinc boleh diberikan pada pasien stroke iskemik karena zinc
itu terdapat pada makanan yang dianjurkan oleh Allah SWT dan halal untuk dikonsumsi.
Ilmu kedokteran dan islam sepakat bahwa penurunan kadar serum zinc dapat memperburuk defisit
neurologis pada pasien stroke. Untuk itu dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang bergizi
dan halal untuk membantu penyembuhan.

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang PITRI, NOVITA - Personal Name
Edisi
No. Panggil S-6251-FK
ISBN/ISSN
Subyek STROKE
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit FK Yarsi
Tahun Terbit 2016
Tempat Terbit Jakarta
Deskripsi Fisik xv, 75 hlm., 30 cm
Abstrak / Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...