Pilih Bahasa  
Book's Detail
PENGARUH PEMBERIAN METILKOBALAMIN TERHADAP KECEPATAN HANTAR SARAF DAN INTENSITAS NYERI PADA PASIEN CARPAL TUNNEL SYNDROME DENGAN DM DAN TANPA DM MENURUT KEDOKTERAN DAN ISLAM

Carpal tunnel syndrome (CTS) adalah penekanan pada nervus medianus yang paling sering terjadi di pergelangan tangan. Hal ini biasanya disebabkan oleh penggunaan tangan yang berlebihan dan pajanan trauma yang berulang. Sindroma ini kini lebih sering dijumpai berkaitan dengan penyakit sistemik diabetes mellitus (DM). Prevalensi CTS dijumpai lebih tinggi pada pasien dengan diabetic polyneuropathy (DPN) dibandingkan pada populasi CTS saja. Metilkobalamin merupakan bentuk aktif vitamin B12 yang memiliki kemampuan untuk memulai regenerasi saraf tanpa efek yang tidak diinginkan. Pemberian metilkobalamin terbukti dapat meningkatkan perbaikan klinis pada pasien CTS dengan dan tanpa DM.
Tujuan umum penulisan skripsi ini untuk mengetahui pengaruh pemberian metilkobalamin terhadap kecepatan hantar saraf dan intensitas nyeri pada pasien CTS dengan dan tanpa DM.
Menurut pandangan kedokteran, pemberian metilkobalamin pada pasien CTS dengan dan tanpa DM dapat memberikan perbaikan klinis dalam menurunkan intensitas nyeri dan perbaikan kecepatan hantar saraf.
Menurut pandangan islam, pemberian metilkobalamin boleh diberikan pada pasien CTS dengan dan tanpa DM karena metilkobalamin itu sendiri mengandung bahan yang halal, sehingga dapat digunakan dalam pengobatan CTS dan pemberian metilkobalamin dapat menunjukkan perbaikan gejala klinis seperti menurunkan intensitas nyeri dan perbaikan kecepatan hantar saraf. Selain itu, tidak ada efek samping jangka panjang yang ditimbulkan oleh pemberian metilkobalamin.
Ilmu kedokteran dan Islam sependapat bahwa pemberian metilkobamain memberikan manfaat yang lebih banyak apabila digunakan pada pasien CTS dengan DM dan tanpa DM. kepada pasien CTS diharapkan untuk lebih mengenal penyakit CTS dan pengobatannya.

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang RATNASARI - Personal Name
Pembimbing 1 Dewi, Karina
Pembimbing 2 Marhamah, Siti
Pembimbing 3
Edisi
No. Panggil S-6246-FK
ISBN/ISSN
Subyek CARPAL TUNNEL SYNDROME
Klasifikasi S-6246-FK
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit Universitas YARSI
Tahun Terbit 2016
Tempat Terbit Jakarta
Deskripsi Fisik xi, 61 hlm., 30 cm
Abstrak / Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...